Cermin Cembung- Pengertian, Karakteristik, Sinar Istimewa, Sifat Bayangan, Rumus dan Contoh Soal [TERLENGKAP]

Posted on

Cermin merupakan benda dengan permukaan yang bisa memantulkan bayangan benda dengan sempurna. Dalam kehidupan sehari-hari, cermin menjadi salah satu benda yang sangat berguna.

Dalam ilmu fisika, cermin dibagi menjadi 3 jenis, yaitu cermin datar, cermin cekung dan cermin cembung. Setelah sebelumnya kita telah membahas tentang cermin cekung, kali ini kita akan membahas mengenai cermin cembung. Dibawah ini kami akan menjelaskan tentang pengertian cermin cembung, sifat bayangan cermin cembung, rumus yang digunakan pada cermin cembung dan contoh soal dengan penyelesaiannya.

Baca Juga : Cermin Cekung

Pengertian Cermin Cembung

Cermin cembung adalah jenis cermin berbentuk lengkung dengan permukaan cermin dapat memantulkan cahaya melengkung keluar.

Cermin cembung bersifat divergen atau menyebarkan cahaya. Cermin cembung memiliki nilai fokus negatif, jadi berapapun jarak fokus pada cermin cembung tetap memiliki nilai negatif.

Dalam kehidupan sehari-hari, cermin cembung banyak digunakan seperti digunakan pada spion mobil atau motor, cermin yang dipasang pada pertigaan maupun perempatan jalan untuk mencegah terjadinya tabrakan, dan banyak lainnya.

Cermin cembung juga memiliki karakteristik, sifat dan sinar istimewa pada bayangan cermin yang akan dibahas pada penjelasan dibawah ini.

Baca Juga : Perbedaan Statistik dan Statistika

Karakteristik Cermin Cembung

  • Cermin cembung bersifat divergen atau menyebarkan cahaya
  • Memiliki nilai fokus negatif
  • Jumlah ruang letak benda dan letak bayangan selalu = 5
  • Bayangan benda yang terbentuk selalu tegak, maya dan diperkecil.

Sinar Istimewa Cermin Cembung

Berikut ini beberapa sinar istimewa pada cermin cembung, antara lain:

Sinar datang sejajar dengan sumbu utama lalu akan dipantulkan seakan-akan dari fokus.

Sinar datang menuju R lalu akan dipantulkan kembali ke R.

Sinar datang menuju titik fokus akan dipantulkan sejajar dengan sumbu utama.

Baca Juga : Pengertian Jangka Sorong

Sifat Bayangan Cermin Cembung

Sifat bayangan jika jarak benda lebih kecil dibandingkan panjang fokus cermin cembung (s<f):

  • Bayangan berada di belakang cerming cembung, maka sifat bayangan maya atau berkas cahaya tidak melalui bayangan
  • Tegak atau tidak terbalik
  • Semakin jauh benda dari cermin cembung, maka ukuran bayangan semakin kecil
  • Semakin jauh benda dari cermin cembung, maka semakin jauh bayangan dari cermin cembung

Sifat bayangan jika jarak benda sejajar dengan panjang titik fokus cermin cembung (s=f):

  • Bayangan berada di belakang cerming cembung, maka sifat bayangan maya atau berkas cahaya tidak melalui bayangan
  • Tegak
  • Diperkecil, ukuran bayangan 1/2 ukuran benda
  • Jarak bayangan lebih kecil dibandingkan dengan jarak benda (jarak bayangan 1/2 dari jarak benda)

Jika jarak benda lebih besar dari panjang fokus dan lebih kecil dari jari-jari kelengkungan cermin cembung (f<s<R):

  • Bayangan berada di belakang cerming cembung, maka sifat bayangan maya atau berkas cahaya tidak melalui bayangan
  • Tegak atau tidak terbalik
  • Diperkecil (ukuran bayangan lebih kecil dibandingkan dengan ukuran benda)
  • Semakin jauh benda dari cermin cembung, maka semakin jauh bayangan dari cermin cembung

Baca Juga : Pengertian Zat Cair

Jika benda sejajar dengan jari-jari kelengkungan cermin cembung (s=R)

  • Bayangan berada di belakang cerming cembung, maka sifat bayangan maya atau berkas cahaya tidak melalui bayangan
  • Tegak
  • Diperkecil, ukuran bayangan 1/3 ukuran benda
  • Jarak bayangan lebih kecil dibandingkan dengan jarak benda (jarak bayangan 1/3 dari jarak benda.

Jika jarak benda lebih besar dibandingan dengan jari-jari kelengkungan cermin cembung (s>R)

  • Bayangan berada di belakang cerming cembung, maka sifat bayangan maya atau berkas cahaya tidak melalui bayangan
  • Tegak
  • Diperkecil (ukuran bayangan lebih kecil dibandingkan dengan ukuran benda)
  • Jarak bayangan lebih kecil dibandingkan dengan jarak benda

Rumus Cermin Cembung

Berikut ini rumus mencari fokus cermin cembung:

atau

Keterangan:
f = jarak fokus cermin/lensa (cm)
s = jarak benda terhadap cermin (cm)
s’= jarak bayangan terhadap cermin (cm)

Rumus Perbesaran Bayangan (M) pada Lensa Cembung:

atau 

Keterangan:
M = perbesaran bayangan
s = jarak benda terhadap cermin (cm)
s’= jarak bayangan terhadap cermin (cm)
h = tinggi benda (cm)
h’= tinggi bayangan (cm)

Baca Juga : Pengertian Zat Padat

Contoh Soal Cermin Cembung

Benda diletakkan 4cm didepan cermin cembung dengan berfokus 6cm. Hitunglah letak bayangan yang terbentuk.

Penyelesaian:

Diketahui:
s = 4cm
f = 6m

Jawab

1/f = 1/So + 1/S’
-1/6 =1/4+1/s’
-1/s’ = 1/6 + 1/4
-1/s’ =2/12 + 3/12
-1/s’= 5/12
s’ = 12/5 = -2,4 cm

Sifat bayangan: Tegak, Maya dan Diperkecil.

Demikian artikel mengenai Cermin Cembung. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda mengenai pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam.