√ Ciri-Ciri Khusus Tumbuhan Kaktus Dan Fungsinya Serta Manfaat Kaktus Bagi Manusia

Posted on

Ciri Khusus Tumbuhan Kaktus – Kaktus adalah tumbuhan yang memiliki keunikan yang dapat hidup dan tumbuh tanpa air dalam waktu yang sangat lama, tak heran jika tumbuhan ini banyak ditemui di daerah kering seperti daerah semi-gurun, hutang meranggas, ataupun padang rumput kering. Kaktus dikenal sebagai tumbuhan sukulen karena bagian tubuhnya dari batang, akar, dan daunnya mampu menyimpan air yang berguna untuk bertahan hidup pada kondisi kekeringan. Tumbuhan kaktus memiliki ciri khusus yang bisa dilihat dari morfologi daun, batang, dan akar yang berbeda dengan tumbuhan lainnya. Karena itulah, kali ini IPA akan membahas tentang ciri-ciri tumbuhan kaktus.

Kaktus merupakan tumbuhan yang masuk dalam famili Cactaceae. Kaktus memiliki banyak varietas dengan lebih dari 2000 varietas dari berbagai warna dan bentuk yang beragam. Ada sekitar 2000 spesies tumbuhan kaktus yang tersebar diberbagai negara dengan keunikan bentuk dan ukuran yang berbeda-beda. Ada beberapa bagian tubuh tanaman kaktus, yaitu akar, batang, daun, bunga dan buah. Lebih jelasnya, berikut ini ciri-ciri tumbuhan kaktus dan fungsinya.

Ciri Khusus Tumbuhan Kaktus dan Fungsinya

Ciri khusus tumbuhan kaktus bisa dilihat dari morfologi daun, batang dan akar yang berbeda dari tumbuhan lainnya. Berikut ini ciri-ciri tumbuhan kaktus, antara lain:

1. Kaktus Memiliki Daun Berbentuk Duri

Tumbuhan Kaktus memiliki daun yang mengalami perubahan bentuk (modifikasi) menjadi duri. Duri kaktus berfungsi sebagai alat pernapasan bagi tumbuhan kaktus dan untuk mencegah penguapan yang berlebih pada tumbuhan kaktus. Selain itu, daun atau duri kaktus juga berfungsi untuk mempertahankan diri dari serangan hewan yang ingin menyerap air dari batang kaktus karena bentuknya yang berupa duri.

2. Batang Kaktus Berlapis Lilin

Jika diamati secara detail, batang kaktus memiliki lapisan lilin. Lapisan lilin berfungsi untuk membantu mengurangi atau menghambat penguapan air yang ada di dalam batang. Dengan begitu, kandungan air dalam batang kaktus tidak cepat habis akibat menguap ke udara.

3. Akar Kaktus Sangat Panjang

Ciri khusus tumbuhan kaktus lainnya yaitu memiliki akar yang sangat panjang. Hal ini karena akar kaktus berfungsi untuk menyerap air. Akar secara akan mencari sumber air yang ada di dalam tanah, karena itulah akar kaktus terus memanjang untuk mencari alur sumber air.

4. Batang Kaktus Tersusun oleh Jaringan Spon

Tumbuhan kaktus memiliki ciri khusus batang yang tersusun jaringan spon. Batang kaktus memiliki banyak pori-pori yang digunakan untuk menyerap air. Ciri ini berfungsi ketika masa musim penghujan, batang tumbuhan kaktus akan mengembung karena menyerap dan menyimpan air untuk cadangan hidup. Dan pada musim kering, batang tumbuhan kaktus akan mengerut karena cadangan air telah dikeluarkan untuk proses pertumbuhan kaktus di musim kering.

5. Memiliki Batang Tebal

Tumbuhan Kaktus memiliki bagian batang tebal yang juga sering disebut dengan daging. Batang tebal tumbuhan kaktus berfungsi sebagai tempat penyimpanan air atau cadangan. Cadangan air dalam batang akan digunakan untuk bertahan hidup pada masa musim kering atau musim kemarau. Semakin berkurangnya cadangan air dalam batang kaktus akan membuat tumbuhan kaktus menjadi mengerut dan akan menebal kembali ketika tumbuhan banyak menyerap air.

Batang tumbuhan kaktus memiliki manfaat untuk kesehatan manusia, seperti mengatasi alergi, penawar racun dari gigitan serangga, menurunkan kadar kolesterol, menyerap radiasi hingga mengobati diabetes.

6. Batang Kaktus memiliki Banyak Pori-Pori

Tumbuhan kaktus memiliki banyak pori-pori pada batang yang berfungsi untuk menyerap air. Jadi ketika musim hujan, kaktus akan menyerap banyak air dan dimusim kemarau cadangan air tersebut digunakan untuk pertahanan tubuh kaktus.

7. Kaktus Memiliki Stomata

Tumbuhan kaktus memiliki stomata yang hanya terbuka pada malam hari. Stomata tersebut berfungsi untuk mengambil karbondioksida (CO2) pada malam hari dan menyimpannya di vakoula untuk digunaan saat fotosintesis pada siang hari. Tumbuhan kaktus memiliki 7 stomata terbuka dan 7 stomata tertutup.

8. Habitat Kaktus di Iklim Subtropis

Kaktus merupakan tumbuhan yang berasal dari wilayah Subtropis yaitu negara Amerika, tepatnya di negara Mexico. Kaktus memang memiliki habitat di iklim subtropis, namun tumbuhan kaktus masih bisa tumbuh di wilayah tropis. Tumbuhan kaktus tidak hanya tumbuh didaerah Gurun, hanya sekitar sepertiga dari tumbuhan kaktus yang hidup di daerah gurun. Selebihnya, tumbuhan kaktus bisa hidup di daerah rumput yang kering, hutan meranggas ataupun padang rumput. Akan tetapi, tumbuhan kaktus juga bisa tumbuh dimana saja dan iklim manapun.

Manfaat Kaktus Bagi Manusia

Selain mempercantik dekorasi rumah atau halaman rumah, tumbuhan kaktus juga memiliki manfaat bagi manusia. Berikut ini beberapa manfaat tumbuhan kaktus bagi kesehatan manusia, antara lain:

1. Kaktus Kaya Nutrisi
Kaktus mengandung berbagai nutrisi bermanfaat. Pada kaktus mentah seberat 128 gram mengandung 3 gram karbohidrat, 1 gram protein, 2 gram serat, dan 14 kalori. Makan kaktus dapat memberikan tubuh dengan 20 mikrogram vitamin A, 8 miligram vitamin C, 4.6 mikrogram vitamin K, dan 141 miligram kalsium. Seperti yang kita ketahui vitamin dan mineral adalah dua nutrisi yang penting untuk menjaga kelangsungan fungsi tubuh.

2. Kaktus Baik untuk Pernapasan
Selama proses fotosintesis, tanaman akan melepaskan oksigen, tak terkecuali pada tanaman kaktus. Hal ini sangat baik untuk pernapasan manusia. Proses fotosintesis terjadi pada pagi hingga sore hari, sedangkan pada malam hari, sebagian tanaman akan melepaskan karbon dioksida. Karena itulah, sebaiknya keluarkan tanaman dari dalam rumah pada malam hari, terutama kamar.

3. Kaktus untuk Membersihkan Udara
Manfaat kaktus bagi kesehatan selanjutnya yaitu sangat baik untuk membersihkan udara dan membuang racun. Penelitian yang dilakukan NASA menemukan bahwa tanaman tersebut mampu menghilangkan 87 persen senyawa organik volatil (VOC), seperti benzena dan formaldehida yang kerap kali ditemukan pada karpet, asap rokok, tas belanjaan, buku, dan tinta.

4. Kaktus Meningkatkan Fokus
Selain mempercantik tampilan, sebuah studi dari University of Michigan menyatakan, dengan meletakkan tanaman kaktus atau jenis sukulen lainnya di dekat Anda bisa meningkatkan retensi memori sebanyak 20 persen.

5. Kaktus Memulihkan Sakit Lebih Cepat
Menurut para peneliti dari Kansas State University, pasien rumah sakit yang kamarnya diberikan tanaman kaktus membutuhkan lebih sedikit obat penghilang rasa sakit dibandingkan yang tidak. Dengan demikian, meletakkan kaktus atau sukulen lainnya di ruangan dapat mengurangi gejala flu, sakit kepala, batu dan meredakan rasa sakit lainnya.

6. Kaktus Melancarkan Pencernaan
Kaktus mengandung banyak serat pangan penting yang bermanfaat bagi proses pencernaan. Asupan serat yang dari makan kaktus juga merangsang gerak peristaltik (gerakan meremas) pada otot-otot halus di sepanjang usus. Kondisi ini dapat mengurangi risiko gangguan pencernaan seperti diare dan sembelit.

Demikian artikel mengenai Ciri Khusus Tumbuhan Kaktus Dan Fungsinya . Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda mengenai pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam.