Tulang betis merupakan salah satu anggota tulang gerak bagian bawah yang terletak di antara tulang tempurung lutut dan tulang pergelangan kaki. Tulang betis memiliki peranan yang cukup penting salah satunya sebagai anggota gerak bawah agar kaki dapat bergerak dan berjalan.
Susunan tulang anggota gerak bawah manusia terdiri dari tulang betis (fibula), tulang paha, dan tulang kering (tibia). Kali ini kita akan membahas tentang fungsi tulang betis, lengkap dengan pengertian Anatomi dan penjelasan lengkap tulang betis dengan gambar.
Baca Juga : Fungsi Tulang Atas Manusia
Pengertian Tulang Betis
Tulang betis adalah tulang yang berfungsi sebagai pertahanan tubuh manusia. Tulang betis merupakan bagian tulang yang membangun tubuh manusia dan termasuk jenis tulang anggota tubuh untuk melakukan pergerakkan.
Struktur tulang betis terdiri dari tulang panjang, tulang tipis yang terletak di bagian belakang bawah tungkai. Tulang betis terletak di antara tulang tempurung lutut dan tulang pergelangan kaki. Tulang betis tertutupi oleh lapisan otot dan lemak yang cukup banyak.
Tulang betis memiliki fungsi dan peranan yang penting dalam tubuh manusia. Salah satu peranan yang cukup penting adalah membantu manusia untuk bergerak dan berjalan. Untuk lebih lengkapnya, dibawah ini fungsi dari tulang betis dan penjelasannya.
Baca Juga : Anatomi Tulang Belakang Manusia
Fungsi Tulang Betis
Tulang betis berfungsi menstabilkan kaki dan mengatur gerak tubuh pada saat berjalan. Beberapa fungsi tulang betis lainnya antara lain:
- Fungsi utama tulang betis salah satunya adalah untuk menstabilkan kaki bagian bawah. Sebagai anggota gerak bagian bawah, betis harus tetap kokoh dan stabil untuk menopang tubuh maupun pada saat bergerak.
- Tulang betis merupakan salah satu anggota tulang penggerak bawah yang memiliki fungsi penting agar tubuh dapat berjalan sesuai dengan yang dikehendaki, karena itulah tulang betis memiliki peranan mengatur gerak tubuh pada saat berjalan.
- Fungsi tulang betis lainnya yaitu untuk melekatkan bagian tulang pergelangan kaki dan berperan sebagai pengikat untuk memperluas kemampuat gerak pergelangan kaki khususnya pergerakkan arah samping.
- Salah satu fungsi sekunder tulang betis adalah untuk menopang berat tubuh manusia. Tulang betis memiliki kemampuan untuk memberikan kekuatan pada otot ketika bergerak sehingga dapat menopang berat tubuh manusia.
- Tulang betis juga mendukung otot-otot bagian bawah yang berperan memberikan kekuatan pada otot ketika bergerak, baik berjalan, melompat, berlari dan sebagainya.
- Fungsi penting tulang betis selanjutnya adalah menjaga keseimbangan tubuh sehingga tubuh tetap kokoh dan seimbang baik ketika dalam keadaan gerak atau diam.
- Fungsi selanjutnya dari tulang betis yaitu untuk mendukung tulang kering. Tulang kering dan tulang betis memiliki kaitan yang erat dan saling berhubungan, tulang betis membantu tulang kering pada bagian kaki.
- Bukan hanya membantu pergerakkan saja, tulang betis juga berfungsi menjaga dan melindungi seluruh bagian kaki, termasuk ketika terjadi benturan pada kaki. Sedangkan tulang kering juga berfungsi sebagai pelindung utama bagian kaki manusia.
Baca Juga : Bagian Bagian Tulang Manusia
Anatomi Tulang Betis
Tulang betis terletak diantara tulang pergelangan kaki dan tulang tempurung lutut, untuk lebih jelasnya simak penjelasan anatomi tulang betis dibawah ini:
Tulang betis atau fibula terletak diantara tulang pergelangan kaki dan tulang tempurung lutut bagian bawah manusia.
Tepat pada bagian bawah lutut terdapat bagian berbentuk bulat yang disebut Kepala Fibula. Kepala fibula tersebut membentuk sendi tibiodibular proksimal dengan tepi lateral tulang kering.
Dari sendi tibiodibular proksimal tulang betis memiliki struktur bentuk memanjang sampai perbatasan pergelangan kaki.
Pada struktur tulang betis terdapat tonjolan yang disebut Lateral Malleolus. Bagian tonjolan tersebut terlihat dan dapat dirasakan seperti tonjolan dari luar sendi pergelangan kaki.
Dibagian dalam malleolus, tulang betis membentuk sendi tibiofibular distal dengan tulang kering.
Tulang betis bergerak sedikit tergantung dari tulang kering dan yang memiliki peran utama dalam gerak bagian tungkai bawah adalah persendian. Sendi proksimal dan distal mengizinkan tulang betis dapat menyesuaikan posisinya terhadap tulang kering sehingga dapat meningkatkan gerak kaki.
Pada tulang betis terdapat beberapa otot yang menempel pada tendon. Fungsi otot tersebut untuk menarik tulang betis agar dapat melenturkan kaki dan memudahkan dalam menekuk bagian lutut.
Baca Juga : Tulang Rusuk Manusia
Demikian artikel mengenai Fungsi Tulang Betis . Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan anda mengenai pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam.